Aku Tak Tahu, puisi Sitok Srengenge






AKU TAK TAHU





Aku tak tahu bagaimana jantungku mengenalimu

detaknya kian kuat tiap kali kau kuingat



Aku tak tahu sejak kapan darahku merindukanmu

arusnya berdesir tiap kali kau menghampir



Aku tak tahu mengapa anganku diam-diam mengabadikanmu

seolah paham betapa kenangan bisa rapuh tiap kali kau jauh



Aku tak tahu sungguhkah jiwa bisa terbelah menjadi kau dan aku

tapi betapa aku merasa retak bila setapak saja kita berjarak



Aku tak tahu dengan cara apa perasaanku menghayati keindahanmu

di hadapan kebersahajaanmu seluruh karya seni seolah lesi



Aku tak tahu bejana gaib macam apa yang menghubungkan kau dan aku

dukamu sebab siksaku, lukamu sumber sakitku



Aku tak tahu bagiku kau musibah atau anugerah

tiap kali bersamamu derita dan bahagia tak terpilah



Aku tak tahu sampai kapan sajakku tak jemu memuja juwitamu

kata-kata selalu meratap pilu tiap kali merapal pesonamu



Aku tak tahu cukupkah seluruh keterbatasanku sebagai mahar untukmu

meski, sungguh, aku tahu betapa penuh aku mencintaimu



2010

0 Response to "Aku Tak Tahu, puisi Sitok Srengenge"

Post a Comment

Pijakilah Setiap yang Kau Baca dengan Komentar Manismu.