JEJAK KUCING LIAR ~ puisi Sitok Srengenge




                      
JEJAK KUCING LIAR
           Great Ocean Road, Victoria

Pada 151 mil ini
batu menahan beku
tebing rindu berbaring
jalanan jemu telentang
kita mengerang

Dari jauh laut berseru Sentuh aku
pelahan ada yang luruh dalam hatiku

Langit melepas burung-burung
ke arah lembah
menjauhi hari

Sebelum bukit
setelah padang semak
parit dan para peri
sakit dan berahi

Beberapa detik tadi
beberapa detik nanti
kita tak ada
di sini

Dan tak ingat lagi
angkasa mana pernah bertabur bunga api

Kaudengar dengus kabut
semegah sakaratul maut
sengal tak lengkap
pada bantal lembab

Ombak memagut
zakar batu kapur
kenangan terenggut
selekas umur

Raung taifun
ratap hujan
lesap ke sirip dedaun
pohon-pohon platan

Layar batu
kibar rindu
kau dan aku
keropos digerus arus waktu

2002

2 Responses to "JEJAK KUCING LIAR ~ puisi Sitok Srengenge"

  1. info yang menarik dan sangat keren banget. kunjungi balik ke blog saya www.ankurniawan.blogspot.com

    ReplyDelete
  2. Ingin Buka Usaha Setelah Pensiun Tapi masih Bingung memulai,Semua Bisa Diwujudkan Bersama Kami dengan Usaha Tanpa Modal

    ReplyDelete

Pijakilah Setiap yang Kau Baca dengan Komentar Manismu.