DIMANA ALAMATMU INDONESIA




Nano Suyatno

DIMANA ALAMATMU INDONESIA



II

indonesia raya itu mengalun kian lirih sekali

kian sengau dihingarbingar cuaca musim tentuNya

diantara waktu slukusluku bathok matahari malu bergunjing

anakanak latah dihalaman mimpimimpi waktuNya

oh ibu jawa ibu sumatra ibu borneo ibu sulawesi

ibu bali ibu mataram ibu maluku ibu papua

ibu nusa segala nusa masihkah nusantara

jika hutan hutan ibu tergadai

jika lauatlaut terjualbelikan

jika tambang segala tambang ibu

tak lagi menghias leher nusantara

yha roch tak lagi bernyawa

udara kebebasan terpenjara dilacilaci isak tangis

tuhantuhantuhantu bergentayangan nabinabi sesat

menawarkan pahasusugincu dan cat kuku

indonesia alamatmu dimana



nusantara punya pataka juanda

indonesia punya siasiasia saja pun bangga

menegakkan bendera dilahan kesibukan mencari makna

merah

putih

merah putih

lusuh hingga waktu menghampiri kematian

ohhh ibu nusantara

ohhh ibu pertiwi

tapi ibu indonesia dimana

dikamus tebal kaum kapitalis

atau dionggokan sampah hutangpiutang

mungkin disupermaket atau dipasar modal

tanya saja pada para begundal siapa tahu

harga saham indonesia ada pada mereka

seorang aku tak lagi ragu

mencintai ibu entah dengan nama apa

tapi beralamat sangat jelas disini

penuh arti dan maknaNya



Labuhanhaji, 18 Desember 2012, Ilustrasi Hang Ws - Yogya